Thursday, October 9, 2008

Smoking Tips

Buat teman-teman yang merokok Chubby cuma mau sarankan beberapa tips supaya teman-teman tidak membahayakan orang di sekitar terutama orang-orang yang teman-teman sayangi.

Posting ini berdasarkan ide waktu makan tahu campur beberapa hari yang lalu. Chubby dapat tempat duduk di sebelah orang yang merokok. Waktu Chubby datang orang ini sudah selesai makan dan ngga sampai semenit Chubby duduk menunggu pesanan nih orang sudah mulai menyulut rokok padahal di tempat itu ramai sekali banyak orang makan. Belum lagi di sebelahnya duduk anak kecil. Nah jelas aja Chubby sebel kan. Chubby ngga benci orang merokok cuma tolong donk diliat tempat dan waktunya. Masa orang makan aja mau diracuni ama asap rokok. Belum lagi perokok pasif (alias orang-orang yang berada di sekitar perokok yang pasti menghirup asap rokok) terbukti secara ilmiah memiliki tingkat kematian lebih tinggi daripada perokok aktif. So here are some points for you to keep when you're smoking so you don't kill other people eventhough the way you kill is not a direct kill.
  1. Merokoklah di tempat terbuka, jangan di tempat tertutup. Merokok di ruangan tertutup tidak hanya merugikan perokok aktif tapi juga orang-orang lain yang terjebak di ruangan tersebut.
  2. Jangan merokok di tempat-tempat umum di mana banyak orang berkumpul. Ketika kalian merokok di tempat umum kalian tidak akan pernah tahu siapa saja yang akan menghirup asap rokok kalian. Bayangkan kalo anak-anak kecil penerus generasi bangsa ini kalian bunuh perlahan dengan asap rokok bagaimana kalian mempertanggungjawabkan hal ini kepada para pahlawan kita yang sudah berkorban nyawa untuk mendirikan bangsa ini.
  3. Merokoklah saat kalian tidak bersama orang yang tidak merokok. Kalian bebas melakukan apapun terhadap diri kalian tapi jangan rusak masa depan orang lain. Betapa kejamnya kalian jika kalian lakukan itu. Lebih baik lagi jika kalian merokok sendirian. Smokes alone people..! Don't kill others for your own fun...!
  4. Jika kalian sayang keluarga kalian maka berhentilah merokok. Tegakah kalian melihat wajah istri/suami/anak kalian yang sedih dan bermuram durja ketika melihat kalian sekarat terkena kanker paru-paru? Atau tegakah kalian melihat orang-orang yang kalian kasihi sekarat terkena kanker karena menghirup asap rokok kalian?
If you really love your family and your friends, any people who stay by your side everyday, please stop smoking. Smoking is not just killing yourself but also these people around you. Eventhough one day these people are not killed by those smoke you will absolutely make them hurted and sad when they found out you're dying of cancer. It's good enough if they have money to pay your medication one day but how you feel if you find out you children must stop coming to school because your family have no money left since they've used the money for your medication. What will you feel when you found out all this smoking things that you've been doing has ruined your children future.

Think, people...!
Your beloved future is in your hand right now. You are the one who have the power to decide it to make it better or worse.

4 comments:

  1. duh...sigh..kapan si mereka nyadar..

    ReplyDelete
  2. @elmo : yah itu mo sulitnya. Soalnya pemerintah kita pun kurang mempublikasikan efek sampingnya dan kesadaran masyarakat kita untuk menghargai orang lain memang kurang banget deh kalo menurut Chubby.

    ReplyDelete
  3. baru aja kejadian niyy .. tadi pas makan di bawah ada yang ngerOkok , uda gitu asapnya terbang ke arah gw lagi

    hukhukhuk , ampe batuk2 gw , gw sengaja aja nutupin mulut dengan bete , trus kibas2in tangan gw depan dia . tapitetep cuex aja tuhh orang

    susah sihh yaa kalo emang uda ga punya moral -__-

    ReplyDelete
  4. @naki : biasalah org2 itu. Aneh yah org2 di sini kalo ama org barat sukanya bilang org barat ga punya moral kumpul kebo free sex dll tp org barat jelas2 lbh bisa menghargai org lain kalo menurut Chubby. Coba kalo qta bersikap gt ama orang barat udah say sorry tuh mereka tapi kalo ama org sini udah untung kalo ujung2nya orangnya cuma nyuekin aja ga pake ngajak bertengkar. Sigh (-____-!)

    ReplyDelete