Sunday, April 27, 2008

Summer In Seoul

Di antara banyak sekali novelis muda Indonesia Ilana Tan adalah salah satu novelis kesukaan saya. Novel-novelnya yang dilatarbelakangi situasi di luar negeri memberikan kita pengetahuan akan budaya negara lain. Benar-benar novel yang sarat budaya dan imaginatif..! Two thumbs up for Summer In Seoul..! (^o^)


Jung Tae-Woo? Penyanyi muda terkenal Seoul yang muncul kembali setelah empat tahun menghindari dunia showbiz.

"Aku hanya ingin memintamu berfoto denganku sebagai pacarku," kata Jung Tae-Woo pada gadis di hadapannya.

Sandy alias Han Soon-Hee? Gadis blasteran Indonesia-Korea yang sudah mengenali Jung Tae-Woo sejak awal, namun sedikit pun tidak terkesan.

Sandy mengangkat wajahnya dan menatap laki-laki itu, lalu berkata, "Baiklah, asalkan wajahku tidak terlihat."

Awalnya Jung Tae-Woo tidak curiga kenapa Sandy langsung menerima tawarannya. Sementara Sandy hanya bisa berharap ia tidak akan menyesali keputusannya terlibat dengan Jung Tae-Woo. Hari-hari musim panas sebagai "kekasih" Jung Tae-Woo dimulai. Perubahan rasa itu pun ada. Namun keduanya tidak menyadari kebenaran kisah empat tahun lalu sedang mengejar mereka.

No comments:

Post a Comment